Wisata Jakarta dengan Busway atau CommuterLine

Bagi Anda yang berminat untuk berwisata di Jakarta tanpa menggunakan kendaraan pribadi, Anda bisa memanfaatkan kendaraan umum seperti Bus TransJakarta atau bus kota. Anda juga bisa memanfaatkan KRL (Commuterline Jakarta). Jika Anda berniat untuk wisata Jakarta dengan Busway atau CommuterLine bisa mengunjungi beberapa pilihan berikut.

Monumen Nasional (Monas)

Monas
Monas

Monas adalah ikon Jakarta sekaligus ikon Indonesia. Untuk bisa sampai ke Monas, sebenarnya tidak terlalu sulit. Karena lokasinya yang berada di pusat kota dan sangat mudah untuk dijangkau. Monumen Nasional dekat dengan Stasiun CommuterLine yaitu stasiun Juanda dan ada halte busway Gambir di tempat ini.

Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini
Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah merupakan tujuan wisata populer di Jakarta yang juga ramai dikunjungi oleh wisatawan baik lokal maupun mancanegara yang ingin mengenal Indonesia secara keseluruhan tanpa harus menjelajah ke seluruh pulau yang ada. Taman Mini Indonesia Indah sudah menarik sejak dahulu hingga saat ini. Sangat cocok dijadikan sebagai tempat liburan atau tujuan wisata baik untuk anak-anak, remaja, maupun orang dewasa.

Tidak hanya menyajikan objek wisata menarik, namun Taman Mini Indonesia Indah atau TMII juga memiliki banyak wahana permainan. Wahana permainan tersebut banyak diantaranya yang bernuansa edukatif sehingga tidak rugi rasanya apabila kita berwisata ke tempat ini.

Taman Mini Indonesia Indah lokasinya tidak terlalu jauh dari halte busway Pinang Ranti. Di lokasi tersebut juga rencananya akan dibangun stasiun LRT (Light Rapid Transit)

Kebun Binatang Ragunan

Di Indonesia, ada banyak kebun binatang yang bisa kita temukan di berbagai daerah seperti, di Surabaya, Yogyakarta, Bandung, dan beberapa diantaranya yang terkenal adalah kebun binatang Sinka Zoo di Kalimantan Barat dan Kebun Binatang Ragunan di Jakarta.

Jika Anda tertarik untuk mengajak anak-anak mengenal lebih dekat dengan dunia binatang yang sesungguhnya, terutama jika Anda berada di Jakarta dan ingin pergi kesana tanpa menggunakan kendaraan pribadi. Kebun Binatang Ragunan adalah tujuan wisata tepat untuk edukasi dan rekreasi. Kebun binatang yang menempati tanah seluas 147 hektar ini menyimpan setidaknya 2000 ekor satwa.

Tempat ini sangat mudah dijangkau dengan kendaraan umum, karena sangat dekat dengan halte busway Ragunan

KidZania Jakarta

Nama KidZania bagi beberapa orang mungkin masih asing. Ini adalah wisata alternatif di Jakarta yang bisa kita jangkau dengan mudah menggunakan bus kota. KidZania berada di Sudirman Central Business District, Pacific Place Lt. 6 – 601, Jalan Jenderal Sudirman Kav. 52-53, Pacific Place, Senayan, Jakarta Selatan.

Destinasi wisata untuk anak-anak di Jakarta ini menawarkan konsep permainan yang tidak biasa. Di sini, anak-anak akan dilatih mandiri dan dilatih untuk mengenal serta memerankan berbagai profesi sesuai dengan yang mereka inginkan. KidZania merupakan rekreasi berkonsep edutainment yang dirancang secara khusus untuk memberikan feeling yang sesuai dengan kota sesungguhnya dalam bentuk mini.

Di sinilah anak-anak bisa memerankan apa yang mereka cita-citakan, langsung dan sesuai dengan kenyataannya. Walaupun semuanya diperankan dalam bentuk yang lebih sederhana. Di kota kecil kita akan menemukan berbagai tempat dan gedung yang sesuai dengan sebuah kota sesugguhnya seperti, rumah sakit, stasiun televisi, supermarket, salon, jalan raya dan bahkan kendaraan yang berlalu-lalang juga mirip dengan apa yang kita temukan di kota-kota.

Halte Busway terdekat untuk menuju ke lokasi ini adalah halte Polda Metro, sedangkat stasiun CommuterLine terdekat adalah stasiun Sudirman dan Palmerah.

Kota Tua Jakarta

Kota Tua
Kota Tua

Tujuan wisata terkenal di Jakarta yang lain adalah kota tua. di Kota Tua Jakarta kita bisa langsung menikmati bagaimana indahnya nuansa tempo dulu. Karena di Kota Tua ada banyak tempat yang menyajikan gedung-gedung peninggalan zaman Belanda yang hingga saat ini masih berdiri kokoh. Tidak hanya itu, nuansa di sekitarnya juga di-setting sedemikian rupa untuk memberikan kesan yang lebih kuat. Jadi jangan heran apabila Anda juga akan menemukan lampu-lampu klasik, sepeda onthel, dan lain-lain. Lokasi ini sangat baik untuk berfoto dengan latar belakang bangunan tempo dulu.

Lokasinya tidak jauh dari stasiun CommuterLine Jakarta Kota, setelah turun dari kereta, Anda cukup berjalan kaki menuju ke lokasi.

Pasar Tanah Abang

Pasar Tanah Abang merupakan wisata belanja di Jakarta yang paling terkenal. Di Pasar Tanah Abang, kita bisa menemukan apapun yang kita butuhkan dengan harga jual yang rata-rata ramah kantong alias murah meriah. Jangan khawatir soal kualitas, karena sebagian besar barang-barang yang dijual di tempat ini memiliki kualitas cukup baik. Untuk menjangkau Pasar Tanah Abang, sebenarnya tidak terlalu sulit. Karena dekat dengan Pasar Tanah Abang ada stasiun Tanah Abang, ada beberapa halte busway.

Oh ya, selain berkunjung ke Pasar Tanah Abang, Anda juga bisa berkunjung ke Museum Tekstil yang lokasinya sangat dekat dengan Pasar Tanah Abang yang juga bisa dijadikan sebagai tujuan wisata alternatif di Jakarta yang dekat dengan route busway Sudirman atau dekat dengan stasiun CommuterLine Tanah Abang.

Comments